Todongkan Senjata

2 Perampok Rampas Uang Pemilik Toko Sembako Rp20 Juta

Police Line

INHU--(KIBLATRIAU.COM)-- Meski saat ini sedang merebak wabah Virus Corona, namun pelaku perampokan tetap terjadi. Seperti 2 pria di Kabupaten Indragiri Hulu,mereka nekat merampas uang Rp 20 juta milik seorang warga bermodal senjata api."Peristiwa perampokan itu terjadi di Desa Lahai Kemuning Kecamatan BatangCenaku. Korban atas nama Suyoto yang merupakan pemilik warung sembako di wilayah itu," ujar Ps Paur Humas Polres Indragiri Hulu, Aipda Misran kepada merdeka.com Senin (6/4/2020).Dia menceritakan, awalnya korban yang merupakan seorang pedagang sedang berada di dalam kedai sembako miliknya. Kemudian datang dua orang yang tidak dikenal berpura-pura membeli rokok dan mengajak korban untuk ngobrol.Tidak lama kemudian salah seorang pelaku langsung menodongkan diduga senjata api pendek menyuruhkorban untuk menyerahkan uang. Sementara pelaku satunya langsng menutup pintu roling warung.

"Korban melakukan perlawanan dan salah satu pelaku menendang kepala korban menggunakan sepatu, mengenai kepala korban. Akibatnya korban mengalami luka di bagian kepala," jelas Misran.Selanjutnya salah seorang pelaku mengambil tas yang berada di laci warung yang berisi uang sebanyak Rp 20 juta. Bahkan 3 unit handphone juga turut dirampas pelaku."Pelaku juga sempat mengacak- acak kamar korban, saat itu istri korban juga diancam menggunakan senjata api di dalam kamar itu," imbuhnya.Namun, usaha pelaku tidak membuahkan hasil, mereka tidak menemukan barang berharga lainnya di kamar tersebut.Setelah puas, pelaku langsung kabur meninggalkan korban yangbersimbah darah di bagian kepala dengan menggunakan sepeda motor merek Yamaha Jupiter."Saat ini dua pelaku masih dalam lidik. Korban mengaku rugi hingga Rp25juta rupiah,” tuturnya.(Net/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar